Senin, 31 Juli 2017

Surround Me Leon : Found My Self Again.



Wasn't gonna go out
I was gonna stay in
Another friday night on my own

Then I started drinking
My phone started ringing
I got my shit and walk out the door

Oh everytime you cross my mind
I get stupid
Whoa

Bait lirik lagu di atas berasal dari lagu yang gue dengar on-repeat (berulang) akhir-akhir ini. Lotta Lindgren dikenal dengan nama panggung Leon adalah penyanyi wanita yang saya kagumi kemampuan olah vocal-nya setelah Lana Del Rey & Adelle.

"Karena yang nyanyi Leon gue suka", alasan pertama sebelum baca lirik secara gamblang, alasan kedua, "kemampuan olah vocal bagus dengan genre indie pop dan lifestyle simply-bold", yang dibawakan penyanyi cewek asal Swedia ini menarik untuk ditunggu setiap rilisan lagunya dan di-kepo-in perkembangan karirnya di dunia tarik suara.


Surround me adalah EP (Extended Play) kedua setelah Treasure yang pertama (tahun 2016) dan merupakan rilisan lagu kesembilan setelah kedelapan single stuck in my mind. Lagu ini saya dengar berulang karena liriknya yang logic & catchy. Semua kata, peristiwa, pengalaman yang ditulis hampir sama dengan cerita hidup gue sehari-hari. Beat-nya gak terlalu kenceng namun tetap bikin semangat karena lagu ini adalah "Anthem" yang dibikin buat naikin semangat jadi berasa dikasih 'yeal-yeal' ratusan orang.

Don't Overthink it
Just finish up your drink
And surround me, Surround Me

The night ain't over
We're far from being sober
Surround me, surround me

Berjuang dibarisan penyanyi indie membuat Leon semakin istimewa di mata gue karena penyanyi indie survive dengan plan, talent, creativity, support & power secara maksimal. Banyaknya jadwal manggung, opini pakar musik serta dukungan dari keluarga yang ternyata musisi ---musik klasik membuat Leon semakin berani show off in her style & anthusiam reaching more progress.

Sudah jadi cirikhas Leon membuat teaser berupa cover single untuk lagu yang bakalan dirilis. Lagu yang akan rilis selalu bikin penasaran dan gak sabar buat didengerin, "can't wait any longer", seminggu berasa lebih lama daripada hari-hari sebelumnya. Awal Juli 'Surround Me' akhirnya dirilis dengan format digital di seluruh dunia.

Lagu berjudul 'Surround Me' kurang lebihnya gue banget, apa yang ada dalam lirik lagu ini ada pada pengalaman hidup gue. Kali ini teman ---Leon menulis lagu bertemakan : cinta, teman, kepribadian, karena alasan itulah lagu ini on-repeat karena dunia sosial bikin galau akhir-akhir ini.

Gaya hidup sosialis yang paling menonjol dalam lagu ini ---cinta dikesampingkan. Gue akui hidup sepi tanpa teman (kadang). Teman di sini adalah sahabat atau kenalan. Dengan adanya mereka gue punya lebih banyak cerita & pengalaman. Ada masanya gue bosan bersama mereka; Jenuh berada di antara mereka; ingin menikmati kesendirian (me time), tapi mereka seakan tak mengerti malah ngajak nongkrong, belanja, jalan-jalan, ... ; Saat pengen ngobrol hangat malahan dicuekin, sibuk dengan kerjaan-kegiatan masing-masing hasilnya hidup gue dikudeta smart phone dan lebih sering baper (bawa perasaan). In case gue lagi bingung-galau-bludreg-galau dan sedang mencari pencerahan.

Salah gue juga gak bisa berterus terang. Alih-alih bahagia malahan terpaksa.

"Yah, itulah hidup biar gak bosan". Bisa jadi karena itulah salah satu bentuk perhatian yang bisa mereka berikan.

Beneran. Kurang lebih hampir dua tahun ini gue berubah anti-social, hanya berkomunikasi hangat dengan keluarga, sahabat dan orang yang menarik saja, selebihnya talk less and making a distance. Hasilnya perasaan kesepian yang sering saya dapatkan. Now, I decide to act natural, but it has not worked yet. 

Sedikit ngerasa berat to get the open mind and relation back karena gue udah berasa anti-social beneran.

Terdengar aneh. Ya ..., aneh memang!! Saya-pun menyadarinya dan hal itu menyadarkan bahwa sosial-pertemanan saling melengkapi dan 'Surround Me' jadi hits yang ngasih tau siapa gue seharusnya.

"Thank's to all beloved friend who always surround me all of time. I present this post for all of you"


Sumber :

3 komentar:

  1. Nice article,,,
    please kunjuangan baliknya q tunggu hehehe

    BalasHapus
  2. zeevorte

    Gaya hidup sosialis yang paling menonjol dalam lagu ini ---cinta dikesampingkan. Gue akui hidup sepi tanpa teman (kadang). dan ini benar banget gua juga merasakan

    BalasHapus