Senin, 26 Oktober 2015

The Great Gatsby : Si Milyuner yang Gagal Move On

Beberapa minggu terakhir ini saya begitu nge-fans sama Elizabeth Woolridge Grant (Lana Del Rey) penyanyi & pencipta lagu kelahiran New York , 29 tahun silam. Lagu yang dulu hanya simpang siur di telinga, sekarang menjadi mood booster tiap pagi.

"Can dreamy pop genre being your mood booster in the morning ?"
"definately, YES"

Sedikit kontras memang, tapi apalah artinya jika tu lagu beneran punya makna dalam dan bisa dijadiin teman sing along sambil ganti pakaian atau ngeberesin kamar #rotfl


(verse 1)
Hot summer nights, mid July
When you and I were forever wild
The crazy days, city lights
The way you'd play with me like a child

(chorus)
Will you still love me
When I'm no longer young and beautiful?
Will you still love me
When I got nothing but my aching soul?


selain alasan di atas lagu yang mendapat penghargaan dari World Soundtrack Award kategori Best Original Song, ini menggelitik keinginan saya untuk segera menonton film THE GREAT GATSBY (The G2) dari lagunya saja sudah terkesan "great; big; huge" 


"Bagaimana dengan filmnya ?"

Mumpung libur dan gak ada rencana hang out

"All Right .... !!
Time to cath-up with my old note-book till the sunday running down"

The G2 sebuah film adaptasi novel dengan judul sama dari novelis terkenal F. Scott Fitzgerald (Francis Scott Key Fitzgerald) yang hidup pada masa Roaring 20's (roaring twenties), era dimana America mengalami puncak kejayaan selepas Perang Dunia I dalam bidang ekonomi dan sosial.

novel The Great Gatsby
Film ini deperankan Leonardo Di Caprio (Jay Gats a.k.a Jay Gatsby) miliader misterius sekaligus lelaki hebat yang susah move on dari first love-nya Daisy Buchanan yang diperankan dengan apik oleh Carey Mulligan, Tobey Maguire (Nick Carraway) pemuda lulusan Universitas YALE veteran PD I yang bekerja sebagai penjual obligasi di Wall Street yang mengalami depresi dan kecanduan alkohol selepas kepergian teman terbaiknya Gatsby, si pemeran spiderman inilah yang menjadi story teller kehidupan Gatsby sekaligus saksi kunci dari semua rahasia teman-teman dekatnya. Film ini juga diperankan oleh Joel Edgerton (Tom Buchanan) suami Daisy sekaligus selingkuhan Myrtle (Isla Fisher) yang saya bilang perannya dapat banget "mungkin karena mukanya yang old fashion dan kumis tipis segaris ala Charlie Chaplin" #lol, Elizabeth Debicki (Jordan Baker) walaupun tergolong muda dia juga bertalenta menjadi sosok atlet golf yang dingin, angkuh, sombong, fashionable, sexy dan menarik mata untuk tidak berpaling dari gaya rambutnya yang klimis dan "argh ..., ya sudahlah!!" dan suami Myrtle Jason Clarke (George Wilson).

great gatsby - full cast

Film ini menggunakan alur mundur (flash back) diawali dengan adegan Nick yang mengunjungi Psikiater untuk mengadukan keluh kesahnya "curcol mungkin, ya ?", karena psikiaternya begitu peka sama Nick - sampai tau apa yang dapat membuat Nick tenang, maka disuruhlah Nick menulis apa yang ingin diungkapkanya - "well, dari sini makin ngertilah kalau gak semua orang bisa bercerita dengan bicara tapi dengan kata dan tulisan tentunya".

Nick tinggal disebuah rumah kecil (west egg) bersebelah dengan istana Gatsby yang sering dijadikan tempat untuk pesta, sing along, dansa dengan irama musik jazz serta mabuk-mabukan -"hedonis-lah" sekaligus menghadap ke rumah Daisy yang berada di seberang dermaga istana Gatsby tempat dimana Gatsby melamun seakan-akan dapat merengkuh cahaya hijau di depan rumah Daisy.

Pelajar, rakyat biasa, selebriti, pebisnis sampai pejabat tinggi tau tentang kemeriahan pesta Gatsby tanpa diundang sekalipun tanpa mengetahui siapa sosok Mr. Gats sebenarnya selain Nick yang memang sengaja dipertemukan dengan Gatsby. Dalam alurnya Jordan & Nick sengaja diperkenalkan dengan Gatsby secara intens karena dua tokoh inilah penghubung Gatsby dengan mantan-nya Daisy - "Sempet ngira Gatsby & Nick suka satu sama lain (homo) tapi ternyata - ini toh caranya ngedeketin gebetan atau mantan lewat teman, jadi jangan baper dulu ya, kalau tiba-tiba ada teman yang perhatian sama kamu yang ternyata ada maunya.

Sampai akhirnya Nick mengetahui kalau dia dimanfaatkan dan Gatsby belum bisa move on dari ponakanya Daisy yang sudah bersuami karena sepucuk surat terakhir yang dikirimkan Gatsby hingga membuat Daisy menikahi Tom, "ya ......, apa boleh buat" udah terlanjur dekat lanjut saja. Nick bersedia membantu Gatsby untuk bertemu dengan Daisy dalam sebuah pesta reuni tanpa sepengetahuan Tom di rumah Nick, di sini kita bisa melihat "love is blind" karena Gatsby abis-abisan merenovasi rumah Nick yang dekil jadi mempesona.

Tepat jam 4 sore, Daisy dan Gatsby bertemu untuk pertama kalinya setelah lima tahun berpisah, awalnya si grogi, awkward, pengen ngebatalin, pengen ketoilet  lama-lama enjoy juga ya, "nah ...!!" dari sinilah perselingkuhan terjadi - yang aneh dalam scene ini, Daisy ijinya dua jam tapi adeganya banyak banget dalam scene inilah "young and beautifull" jadi soundtrack saat Daisy & Nick diajak Gatsby untuk bertualang di kediaman Gatsby.

"Selingkuh itu indah, ya ?"

Perselingkuhan tetap berlanjut tanpa diketahui Tom, hingga pada suatu hari Tom, Nick, Jordan, Daisy & Gats dipertemukan dalam pesta yang selalu diadakan Gatsby, yang pada akhirnya memaksa Gatsby meminta Daisy untuk melepaskan Tom dan membangun kenangan masa lalu Gatsby.

Perseteruan terjadi saat Gatsby & Nick berkumpul bersama di kediaman Buchanan (Tom & Daisy) saat itulah Gatsby memaksa Daisy untuk mengakui perselingkuhanya hingga membuat Daisy galau dan mengajak semua pergi ke kota New York. Untuk mencapai New York mereka harus melalui daerah pertambangan yang kumuh tempat selingkuhan Tom (Myrtle) tinggal dan disinilah terjadi insiden tabrak lari yang menewaskan Myrtle dan berujung pada balas dendam dari Jason untuk membunuh Gatsby atas provokasi Tom yang tidak ingin perselingkuhan dengan Myrtle terbongkar, padahal Daisy-lah yang menabrak isri Jason dengan mobil warna sitrus milik Gatsby.

Scene terakhir berisi tentang terbunuhnya Gatsby oleh Jason yang terprovokasi cerita Tom, saat meunggu jawaban dari Daisy untuk bersedia lari dari pernihakanya dengan Tom, tapi teryata dering telpon berasal dari Nick yang cemas akan keselamatan Gatsby, serta kebenaran yang tidak pernah terkuak mengenai Gatsby dan sejarah hidup, karir & asramanya serta kemuakan Nick akan kekayaan, kekuasaan dan kesenangan hidup serta orang-orang disekelilingnya.


Emang gak mudah ya, bikin sinopsi dan menjadi seoarang novelis paling tidak saya sudah mencoba untuk menuangkan pengalaman saya mengenai film ini, walau sudah dua tahun lalu film ini "worth it to watch-lah".

Dari film ini saya belajar impian dan masa depan itu selalu terdepan tidak akan bisa kita rengkuh sepenuhnya karena banyak mimpi yang akan muncul lagi setelah mimpi yang satu kita raih, tetaplah memandang mimpi sebagai motivasi dan berjuanglah dengan gigih di esok hari - THE GREAT GATSBY

8 komentar:

  1. newbie berkunjung gan,kalau agan berkenan.silahkan mampir ke blog saya yg sederhana.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Great blog, Gan. "Keep Blogging, thnk's for visiting"

      Hapus
  2. great skali penceritaannya.....
    Mau ntn lg ah jadinya hehehehe

    BalasHapus
  3. Nonton sudah 2 kali. Lumayan suka juga filmnya :) not bad

    BalasHapus
    Balasan
    1. selain jajan ternyata suka nonton juga (hobby yang kompak) - thnk you for visiting mas Dodon :D

      Hapus